Rabu, 22 Maret 2017

Cara Mudah Agar Kucing Baru Mudah Adaptasi dengan Pemiliknya

Cara Mudah Agar Kucing Baru Mudah Adaptasi dengan Pemiliknya


Kucing yang baru datang ke rumah atau pemilik barunya butuh waktu untuk adaptasi, sama seperti manusia juga. Sebaiknya jangan langsung membelai kucing di punggung atau kepalanya saat baru bertemu, karena hal itu akan membuat mereka takut atau lari karena kaget.
Jackson Galaxy, seorang host acara ‘My Cat From The Hell’ memberi saran untuk membiarkan kucing mengendus Anda dulu. Kucing memang mengandalkan penciumannya untuk beradaptasi dan merasa aman. Ulurkan tangan Anda ke hadapannya sehingga hewan lucu ini bisa mencium bau dan mengenali Anda.
“Biarkan dia mengenalmu dengan mencium bau dari tanganmu,” katanya saat berkunjung ke Indonesia beberapa waktu lalu.
Pria yang disebut Cat Daddy ini juga menyarankan untuk Anda tak memaksa membelai karena gemas. Setelah kucing merasa aman dan kenal dengan Anda, belai wilayah pipi, atau daerah mulut dan wajahnya. Itu adalah tempat yang mudah baginya untuk mencium bau Anda.
“Kenalkan dirimu pelan-pelan tanpa membuat mereka merasa takut,” jelas Galaxy lagi.
Jangan menatap mata kucing secara langsung, sebab itu bisa membuat mereka merasa terancam. Insting mempertahankan diri hewan itu masih bekerja, dan ia bisa lari karena panik.
Jika baru masuk ke rumah baru, maka sebaiknya masukkan dulu kucing dalam kandangnya. Setelah satu hari dan beradaptasi dengan lingkungan, maka lepaskan dalam rumah agar mereka bisa mengendus seluruh ruangan rumah. Dari sana mereka akan mengenal lingkungan dan merasa aman.
Namun jangan langsung dilepas keluar rumah karena kucing bisa tersesat karena belum mengenali lingkungan barunya itu.

sumber :  http://sidomi.com/401320/cara-mudah-agar-kucing-baru-mudah-adaptasi-dengan-pemiliknya/

0 komentar:

Posting Komentar